mobile-legend.web.id Pada kesempatan kali ini kammi akan memberikan informasi berisikan ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Kesalahan Fatal Penggunaan Tank. Dari sumber yang terpercaya dan pencarian yang kami telusuri,berikut ini beberapa artikel yang mengulas dan membahas mengenai Kesalahan Fatal Penggunaan Tank
Tank merupakan sebuah class yang wajib ada di dalam tim karena keberadaan tank menjadi kunci utama bagi tim untuk mencapai kemenangan. Jika tidak ada tank di dalam tim, pastinya tim tersebut akan kesulitan untuk memenangkan pertandingan. Ada kesalahan pengguna tank di Mobile Legends yang wajib kamu hindari agar tidak menghambat tim dan tidak menjadi beban sepanjang permainan.
Pada kesempatan kali ini Dunia Games akan membahas tentang lima kesalahan pengguna tank di Mobile Legends yang masih seringkali dijumpai khususnya di ranked match tier bawah. Tentu saja kesalahan ini wajib kamu hindari agar kamu tidak merugikan teman satu tim.
1. Menjauh Dari Carry
Tugas utama dari seorang tank di Mobile Legends adalah mereka harus selalu berada di dekat carry khususnya marksman agar dirinya bisa terlindungi dengan baik. Namun terkadang masih ada beberapa pengguna tank yang tidak peduli dengan carry yang mengakibatkan carry tersebut bisa dihabisi dengan mudah oleh lawan.
Jika kamu ingin menjadi tank yang baik, maka kamu harus selalu berada di dekat carry meskipun ia sedang farming di jungle atau sedang roaming ke lane lain agar musuh tidak berani mendekati carry kita.
2. Tidak Pernah Roaming ke Lane Lain
Nah kesalahan yang kedua ini masih sering dilakukan oleh kebanyakan pengguna tank di Mobile Legends, yaitu dirinya hanya terpaku pada satu lane saja dan tidak pernah roaming ke lane lain untuk membantu teman yang sedang kesulitan.
Jika ada kesempatan, ada baiknya kamu pergi roaming ke lane khususnya lane yang sedang terkena push habis-habisan oleh lawan agar kondisi di lane tersebut bisa kembali normal seperti semula.
3. Membuka Team Fight Seenak Jidat
Seorang hero tank memang memiliki tugas utama untuk membuka team fight karena mereka memiliki kemampuan inisiasi yang baik. Namun terkadang ada beberapa pengguna tank yang membuka team fight seenak jidatnya seperti membuka war tanpa melihat keadaan teman di belakang.
Kesalahan ini bisa menjadi kesalahan yang sangat fatal karena bisa saja satu tim dibabat habis oleh musuh karena kurangnya persiapan sebelum memulai team fight. Jadi jika ingin membuka team fight, sebaiknya kamu perhatikan dulu kondisi teman satu tim.
Baca Juga : Hero Assasins Mobile Legends Paling Imba Season 17
4. Kebanyakan Farming
Tidak seperti carry, hero tank bisa dibilang tidak terlalu diwajibkan untuk farming karena hero tank masih bisa memperoleh gold dan exp hanya dengan membantu teman di lane lain tanpa harus mengambil last hit dari minion di lane tersebut.
Hero tank juga tidak diharuskan untuk mengambil creep jungle karena mereka pasti akan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk membunuh creep jungle tersebut. Jika kamu benar-benar ingin mendapatkan tambahan gold dan exp dari creep jungle, kamu bisa menumpang dengan cara berada di dekat teman yang sedang farming di jungle.
5. Nafsu Akan Kill
Kesalahan yang terakhir ini mungkin juga sering dilakukan oleh pengguna class lain, akan tetapi kesalahan yang satu ini bisa berakibat fatal jika dilakukan oleh tank karena tank bukanlah sebuah class spesialis membunuh. Jika pengguna tank bernafsu untuk mendapatkan kill, bisa saja malah tank yang terbunuh karena mengejar musuh hingga ke dalam turret.
Nah itulah tadi pembahasan tentang lima kesalahan pengguna tank di Mobile Legends. Jika kamu ingin menjadi user tank terhebat, maka kamu harus menghindari semua kesalahan di atas ya!